pixabay.com/id/users/lancier-16507166/

Kedung Pengilon Kendal, Ini Toh Kesan Istimewanya

Diposting pada

Kedung Pengilon Kendal sebenarnya merupakan sebuah aliran sungai biasa, namun punya keistimewaan seperti ini.

Dengan adanya bendungan yang panjang di Sungai Blorong mengakibatkan destinasi ini seolah memiliki air terjun yang memanjang layaknya Air Terjun Niagara.

Bahkan kerap juga disebut ‘Niagara Mini’. Kenapa tidak? karena panjang mencapai 5o meter dan tinggi mencapai 10 meter.

Adalah Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) setempat yang telah menyulap obyek ini menjadi destinasi yang lebih menarik.

Para pemuda tersebut telah menyulap jembatan tua yang membentang diatas sungai menjadi lebih berwarna, selain itu, payung warna-warni juga menghiasi destinasi ini.

Pesona Kedung Pengilon Kendal

View utama Kedung Pengilon adalah adanya sebuah bendungan yang sebenarnya berfungsi sebagai irigasi.

Pada musim penghujan akan terlihat adanya air terjun yang disebut-sebut sebagai niaga mini.

Baca juga:  Pasar Karetan Boja - Tiket, Jam Buka, Lokasi

Hal ini karena debit air yang di bendungan ini meningkat, maka timbulah air terjun tersebut.

Pada musim kemarau, suasana akan sedikit berbeda. Pengunjung bisa turun untuk berswafoto dibawah disekitar batuan sungai.

Selain itu, juga terdapat pemandangan sawah yang membentang sekitar area ini dan semakin menambah ciri khas alam yang asri.

Area wisata ini juga sudah dilengkapi dengan toilet. Ada pula penjaja makanan, yang lumayan untuk mengganjal perut dan mengusir dahaga.

Tiket masuk Kedung Pengilon Kendal

Tak perlu merogoh kantong terlalu dalam, karena harga tiket masuk Kedung Pengilon Kendal ini murah pakai banget.

Pengunjung hanya akan dikenakan tiket sebesar 3k saja. Ongkos itupun cuma untuk bayar parkir, jadi yang dihitung adalah kendaraanya, bukan per orang.

  • Harga tiket: Rp. 3.000 (termasuk parkir)
Baca juga:  Pantai Pasir Kencana Baru, Tampilan Barunya yang Wow Banget

Lokasi Kedung Pengilon Kendal

Wisata alam yang satu ini berada di daerah Tunggulsari, lokasi sebenarnya tidak jauh dari Jl. Tol. Semarang – Batang.

Lokasinya berjarak sekitar 20 km arah selatan dari Kota Kendal. Lokasinya bisa dilacak dengan kata kunci ‘Kedung Pengilon’.

  • Alamat: Desa Tunggulsari, Kec. Brangsong, Kab. Kendal, Prov. Jawa Tengah

Perlu diketahui bahwa destinasi yang satu ini berada di daerah yang cukup pelosok dan tidak mudah dijangkau.

Jalan menuju kesana terbilang sempit dan bisa diakses dengan roda dua namun menyusuri pinggir sungai.

Lalu untuk roda empat hanya bisa sampai di dam bendungan pertama dan lanjut jalan kaki. Meski demikian, adem dan tidak panas.

Baca juga:  Ladang Bunga Matahari Batu - Buruan Sebelum Layu

Rute Kedung Pengilon

Dari arah Alun-alun Kaliwungu atau dari arah Kampung Ragam Warna kamu bisa ambil arah ke Plantaratan atau Sukomulyo (arah selatan).

Setelah tiba di Balai Desa Sukomulyo, ambil kiri jalan kecil pada tikungan samping balai desa tersebut. Ikuti jalan tersebut hingga tiba di Pasar Srogo.

Setelah tiba di perempatan Pasar Srogo, ambil kiri kemudian ikuti jalan sampai tak ada pemukiman lagi. Setelah itu, tibalah kamu di daerah Kedung Pengilon.

Kedung Pengilon Kendal sebenarnya memiliki potensi yang baik. Namun sayangnya kurang mendapatkan perhatian, dimana tempat cat-cat disana mulai memudar.

Pada musim kemarau lokasi juga terlihat lebih gersang dan rumput juga terlihat kering.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *