taman sitinggil garden

Sejarah dan Harga Tiket Sitinggil Garden Cepogo

Diposting pada

Pada tahun 2019 masyarkat Boyolali di suguhkan kembali dengan wisata baru yaitu Sitinggil Garden yang berada di kecamatan Cepogo. Destinasi wisata yang mengunsung konsep bunga ini dapat dinikmati oleh semua kalangan. Pasalnya harga tiket hanya 5.000 (lima ribu) saja per orang.

taman sitinggil gardenDengan luas area sekitar 10.000 meter persegi, kamu bisa berswafoto dengan bunga – bunga nan cantik. Selain itu, ada sejumlah spot – spot yang unik yang siap menghiasi timeline instagram mu. Belum lagi view pegunungan yang ada disana, semakin membuat foto kamu semakin estetik.

  • Bunga Matahari
  • Bunga celosia
  • Spot foto
  • Spot foto Payung
  • Tangga warna warni
  • Pemandangan gunung
  • Gasebo
  • Lahan parkir
  • Aneka bunga lainya

Sejarah Sitingil Garden

Rasanya belum lengkap kalau belum mengetahui sejarah Sitingil Garden. Biasanya tu pengunjung paling penasaran dengan asal namanya. Kalau sepintas memang kita tidak nemu nama daerah Sitingil, pasalnya nama ini disematkan oleh empunya berdasarkan letak geografisnya.

Baca juga:  Pantai Morosari Demak, Biar Gak Kaget Ini Harga Tiket dan Lokasi Wisata

sitinggil gardenCertinya begini. Lokasi yang akan dibagun menjadi taman alam ini letaknya berada di dataran tinggi. Tinggi dalam bahasa Jawa artinya “inggil”, sedangkan tanah bahasa Jawanya adalah “siti”. Melihati lokasi yang berada di dataran tinggi tersebut maka nama “siti” dan “inggil” dirasa pas. Setelah digabung jadilah kata “Sitingil”.

Sehubungan dengan wisata dengan konsep bunga, maka ditambilah kata “garden”. Jadilah Sitingil Garden.

Harga tiket Sitinggil Garden

Dilansir dari IG @dolanboyolali harga tiket masuk ke Sitingil Garden saat ini hanya Rp. 5.000 (lima ribu rupiah) saja per orang. Harga tiket yang murah dan terjangkau bukan. Mengingat lokasi yang begitu luas plus taman yang Indah tentu dengan harga segitu terbilang murah.

Baca juga:  Tiket Masuk Pemandian Kali Bening Magelang 2019

HTM: Rp. 5.000, –

Jam Buka

Sehubungan destinasi baru di Boyolali ini merupakan taman alam terbuka, alangkah lebih baiknya kamu datang pada pagi hingga sore hari. Secara resmi jam bukanya adalah jam 08.00 pagi – 17.00 WIB. Plus bukanya setiap hari ya. Jadi kamu bisa datang baik week days maupun week end.

Setiap hari jam 08.00 – 17.00 WIB

Lokasi Sitinggil Garden

Menuju ke wisata baru Boyolali ini tidaklah sulit. Soalnya sudah ada mapnya. Nah buat kamu yang mau ke lokasi bisa langsung di Google Maps. Sedangkan lokasinya sendiri berada di Desa Kembangkuning, Cepogo, Boyolali.

  • Alamat: Dusun II, Desa Kembangkuning, Kec. Cepogo, Kab. Boyolali, Prov. Jawa Tengah
  • Maps: Klik disini
Baca juga:  Villa Pasir Bungur dan Kolam Renang Bandung, Ini Loh Harga Tiket dan Lokasi

Wisata yang berada di ketinggian 900 mdpl ini sebenarnya baru akan dibuka Agustus 2019 nanti. Meskipun belum resmi dibuka, kamu sudah bisa mengunjunginya. Meski secara garis besar memang sebagian bunga belum mekar, tapi spot foto yang disajikan sudah lumayan banyak.

Baca juga: Bale Rentjah

Dengan dibuka taman Sitingil Garden ini diharapkan dapat mempereknalkan dan meningkatkan potensi wisata di Cepogo khususnya di Kembangkuning, mengigat desa yang ada di kaki gunung ini sebelum sudah cukup dikenal sebagai penghasil kerajinan aluminium/ tembaga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *