Terkenal dengan wisatanya yang mempesona, Malang selalu menjadi referensi untuk menghabiskan waktu liburan. Salah satu destinasi menarik yang layak di kunjungi yaitu Pantai Gatra.
Terletak di Malang bagian selatan pantai ini menyuguhkan keindahan yang alami. Meski belum terlalu populer di kalangan masyarakat luas tapi wisata bahari ini sudah mulai ramai dikunjungi.
Tiket masuk Pantai Gatra Malang cukup terjangkau. Untuk informasi selengkapnya yuk simak artikelnya dibawah ini.
Daya tarik Pantai Gatra Malang
Pantai Gatra sering disebut sebagai surga tersembunyi di Malang Selatan. Memiliki hamparan pasir putih, ombak yang tidak terlalu besar, bebatuan karang dan pepohonan yang rindang menjadi daya tarik wisata ini.
Pantainya sangat bersih dan asri karena belum banyak terjamah oleh wisatawan. Disini pengunjung bisa berenang atau bermain – main air di bibir pantai.
Karena tempatnya yang bersih dan rindang, lokasi ini sangat cocok untuk ngecamp lho. Yang hobi hunting foto, banyak spot selfie kece yang bisa kalian jadikan background foto.
Pantai bebas dari sampah
Yang unik dari Pantai Gatra ini, ada sebuah petugas yang bertanggung jawab untuk mengecek jumlah barang yang dibawa pengunjung terutama yang mengandung sampah plastik.
Ketika pengunjung pulang, petugas akan mengecek kembali jumlah sampah plastik.
Jumlah sampah yang dibawa pulang harus sama dengan yang dibawa masuk. Kalau jumlahnya kurang/ tidak sama, pengunjung akan dikenakan denda Rp 100.000.
Tindakan tersebut mungkin terkesan ribet, namun memiliki dampak yang positif. Hal itu bertujuan menumbuhkan kesadaran para wisatawan untuk bertanggung jawab dengan sampahnya.
Inisiatif seperti itulah yang menjadikan lokasi wisata ini selalu terjaga kebersihannya.
Harga tiket Pantai Gatra Malang
Untuk masuk ke area wisata ini pengunjung akan dikenakan tarif Rp 10.000/orang. Harga tersebut belum termasuk parkir ya.
Tarif parkir motor tarifnya Rp 5 ribu dan parkir mobil Rp 10 ribu. Pengunjung juga bisa menyewa kano dengan biaya Rp 25.000.
- HTM: Rp 10.000/orang
- Parkir motor: Rp 5.000
- Parkir mobil: Rp 10.000
- Sewa kano: Rp 25.000
- Guide: Rp 50.000 – Rp 100.000
Tiket masuk Pantai Gatra Malang ini cukup terjangkau kan guys? Sama seperti harga tiket masuk Pantai Balekambang.
Tarif yang dibayarkan sebanding dengan keindahan alam yang ditawarkan. Disana kita bisa berenang bahkan menaiki kano. Yang butuh pemandu wisata bisa menyewa guide dengan biaya sekitar Rp 50 ribu – Rp 100 ribu.
Lokasi Pantai Gatra Malang
Wisata pantai ini berada di Dusun Sendang Biru, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Jaraknya memang lumayan jauh dari kota Malang. Kalian harus menempuh perjalanan sejauh 72 km atau sekitar 3 jam dari pusat kota. Biar gak kesasar, kalian bisa memanfaatkan aplikasi Google Map dari smartphone kalian.
- Lokasi: Dusun Sendang Biru, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang, Jawa Timur
Setelah sampai di area parkir Pantai Gatra, pengunjung masih harus berjalan kaki melewati jalan setapak sejauh 400 meter.
Sepanjang perjalanan pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan hutan mangrove dan pesisir pantai.
Wisata Pantai Gatra ini juga asik untuk kegiatan camping dengan lokasi yang luas, bersih dan rindang. Destinasi yang tepat untuk berlibur bersama keluarga, sahabat atau pasangan.
Obyek wisata ini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas umum seperti area parkir, mushola, toilet dan warung makan. Jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan dengan tidak meninggalkan sampah ya guys.